Rabu, 02 Mei 2018

Day 14 level 10

Di tengah tengah keramaian pasar, saat itu, ada seekor kelinci kecil yang kebingungan dan bersedih karena terpisah dengan ibunya, lalu seorang anak perempuan kecil mendekatinya, dan bertanya kepada kelinci tersebut, "halo kelinci kecil, siapa namamu?", "aku benny", jawab si kelinci, "kenapa kamu bersedih benny?" tanya si gadis, "aku kehilangan ibuku", jawab benny, "jangn bersedih benny, ayok kita cari petugas atau satpam pasar ini, mungkin dia bisa membantu". Lalu mereka pun bergegas mencari pak satpam yang bertugas di pasar tersebut, kemudian benny menceritakan bahwa ia terpisah dengan ibunya, dan memberi nama serta ciri ciri ibunya, dengan bantuan bagian informasi untuk menyiarkan/memanggil ibunya, akhirnya benny dapat bertemu dan  berkumpul kembali dengan ibunya. Jadi jika terpisah dengan orang tua, jangan panik, cari petugas berwenang, kemudian minta bantuan, jangan lupa untuk selalu mengingat nama diri, orangtua, atau mungkin ciri ciri orang tua, agar mudah untuk menemukan.

#tantangan10hari
#level10
#kelasbunsayIIP
#grabyourimagination

Tidak ada komentar:

Posting Komentar