Jumat, 29 September 2017

Aliran rasa game level 4

Meski lagi lagi tidak lulus, karena sering kelewat ngepost tugas, yang terakhir kemarin karena terlalu heboh pekerjaan yg tiada henti, saat hari terakhir malah liburan dan lupa ngepost tugas saking happy nya bebas dari rutinitas harian 😁, kali ini mau ngepost aliran rasa selama game level 4, saya jadi sedikit paham bagaimana cara belajar masing masing anak, meski mereka masih dalam tahap proses berkembang karena masih usia balita, setidaknya saya sedikit mendapat pencerahan mengapa kakak dan adek berbeda dalam hal "kebisaan", bekal saya ke depan dalam pendampingan belajar anak 😊

Jumat, 22 September 2017

Adek lepas "nenen"

Tiga hari yang lalu saya membulatkan tekat untuk meluluskan adek dari meng-Asi, jauh sebelum adek ulang tahun yang kedua sudah saya sounding, tapi kenyataanny tidak semudah itu melepaskan adek dari keterikatan dengan "nenen", tapi alhamdulillah setiap hari saya komunikasikan dengan adek, untuk stop asi dengan mengutarakan beberapa alasan, salah satunya karena adek sudah punya banyak gigi, meski tetap ada "rengekan", makin ke sini adek makin paham bahwa sudah saatnya lulus asi. Hari ini adek hamya ijin untuk bobo sambil pegang nenen 😁.
#day9
#tantangan10hari
#level4
#gayabelajaranak
#kuliahbunsayiip



Kamis, 21 September 2017

Cuci piring hobi baru kakak

Entah apa yang diimajinasikan oleh kakak, atau ada rasa penasaran apa yang menggelayutinya, tiba tiba dua hari yang lalu, kakak semangat banget mau cuci sendiri, piring dan sendok bekas dia makan. Dulu memang pernah saya ajak dia untuk belajar mencuci piring, dan alhamdulillah memang dia lebih cepat menyerap "ilmu" baru dengan langsung praktek (saat saya mengenalkan dengan mencuci piring, saya memintanya untuk mempraktekkan langsung), dan hanya sekali saya ajarkan, dia sudah bisa sendiri saat itu, meski sesudahnya sudah ngga pernah mencuci piring piringnya. Kemarin saat dia mulai insist "harus dia" yang cuci piring sendok dll, saya pun tidak lagi mengajarinya, dia langsung ke dapur belakang dan bertanya pada  saya  apa boleh dicuci piringnya, terkesima lah saya dan tentunya langsung  saya iyakan, hehe lumayan sudah ada partner mengerjakan tugas RT 😁.

#day8
#tantangan10hari
#level4
#gayabelajaranak
#kuliahbunsayiip

Rabu, 20 September 2017

Adek belajar "pipis" di kamar mandi

Beberapa hari lalu atau beberapa minggu yang lalu rasanya, menjelang ulang tahun adek yang ke dua tahun, akhirnya saya putuskan untuk melepas pospak untuk selamanya, dan belajar untuk BAK di wc, karena sebelumnya adek sudah lulus BAB di wc, jadi kenapa tidak sekalian saja lepas pospak 😸, alhamdulillah karena saya yakin adek bisa (saya amati dari mudahnya berkomunikasi dengan adek, karena adek selalu paham akan apa yang saya utarakan), jadilah hari itu langsung saya komunikasikan dengannya kalau popoknya sudah tidak dipakai lagi, dan adek kalau mau pipis di kamar mandi, saat itu adek hanya jawab iya (mungkin masih bingung, menerka nerka apa itu "pipis"), dan benar saja saya sampai "kebobolan" 5x karena adek masih benar benar belajar dan merasakan apa itu pipis, tapi akhirnya menjelang sore adek sudah bisa berlari ke kamar mandi setiap merasa mau BAK. Hari kedua, tak juga mudah, setelah hampir seharian berhasil selalu BAK di kamar mandi, eh sore hari, adek kelupaan, dan dia ngompol lagi 😸😸😿, tapi tetap saya informasikan berulang kalau "pipis" ngga boleh di celana tapi di kamar mandi (di WC), untung hanya kebobolan 2x, alhamdulillah hari ke tiga, saat itu saya nekat mengajak anak anak ke mall, hanya bertiga, saya, kakak dan adek, dimana adek tidak pakai popok lagi, dan super lancar acara jalan jalannya, ssbelum berangkat adek saya ajak pipis dulu, di tengah perjalanan saya infokan kalau mau pipis nunggu ya, nanti di wc mall, alhamdulillah (lagi), adek pun bisa paham, dan menahan keinginan BAK nya sampai di mall, sejak hari ke 3 latihan itu sampai sekarang sudah ngga ada lagi acara ngompol 😸

#day7
#tantangan10hari
#level4
#gayabelajaranak
#kuliahbunsayiip

Senin, 18 September 2017

Menyusun ragam bentuk dari jepitan jemuran

Hari ini lagi lagi ibunya hanya mendampingi dan mengamati tanpa mengadakan permaianan apa pun, karena kakak sedang suka berkreasi sendiri, tadi kebetulan saya selesai mengangkat jemuran yang sudah kering, dan mengumpulkan penjepit jemuran yang tidak terpakai, oleh kakak penjepit jemuran itu kemudian dipakai untuk bermain oleh kakak, dia membuat beragam bentuk dari kumpulan penjepit, salah satunya membuat pesawat, kemudian membuat "tembak tembakan", robot, dan saya tidak pernah mencotohkan sebelumya, kakak sepertinya menggunakan imajinasinya setelah melihat bentuk utuh dari pesawat/robot/senjata entah di buku atau televisi.

#tantangan10hari
#level4
#gayabelajaranak
#kuliahbunsayiip

Jumat, 15 September 2017

Merapikan mainan

Hari ini sebetulnya tidak ada aktivitas berarti, hanya melakukan keseharian saja, seperti baca Iqra, kemudian main, setelah selesai main, ibunya pun meminta anak anak untuk segera merapikan mainannya sebelum membuka atau membongkar mainan lainnya, dan seperti biasa, dengan satu kali ucapan permintaan, adek langsung gerak dan mulai membereskan mainan, sedangkan kakak harus saya bergerak merapikan baru dia terinisiatif membereskan, entah saya juga tidak terlalu paham apakah berkaitan dengan gaya belajar, karena juga masih umur sekian, masih semua mereka pelajari 😊.

#tantangan10hari
#level4
#gayabelajaranak
#kuliahbunsayiip

Kamis, 14 September 2017

Membaca buku bersama

Pagi ini kami bertiga seperti biasa, membaca buku dongeng bersama, dan buku yg dipilih oleh kakak adalah buku yang dominan gambar daripada tulisannya. Saat membaca sekalian saya minta kakak menyebutkan nama nama hewan yang ada dalam cerita itu. Sambil menatap ke arah buku, kakak mengingat ingat apa nama hewan yang ada dalam buku. Dari cara kakak berusaha mengingat nama hewan yang ada di buku, mungkin bisa jadi kakak juga termasuk anak kinestik.

#tantangan10hari
#level4
#gayabelajaranak
#kuliahbunsayiip

Selasa, 12 September 2017

Menyusun lego

Hari ini kakak seperti biasa bermain lego favoritnya, dan saya pun mulai mengamatinya untuk memastikan termasuk apa kah gaya belajarnya kelak, kebetulan hari ini kakak menyusun legonya meniru bentuk yang dia lihat di tas kemasan lego, saya sama sekali tidak membantu, dan voila kakak bisa menyusun sama persis bentuknya, tadi kakak membuat ragam bentuk seperti ular, anjing, dinosaurus yang pasti ala lego😁, mungkin benar gaya belajarnya ala anak visual.

#tantangan10hari
#level4
#gayabelajaranak


#kuliahbunsayiip

Sabtu, 09 September 2017

Mengamati gaya belajar adek

Beda dengan kakak, beda juga dengan adek, kalau adek termasuk anak dengan gaya belajar dominan auditori, kemudian baru visual, dari pengamatan saya saat mulai adek dari bayi, dia selalu pay attention dengan semua suara suara yg saya buat entah untuk menarik perhatiannya, bercanda atau berbincang dengannya, respon nya berupa senyuman balik bahkan ocehan ocehan kecil, tentu saja saat masih new born belum bisa melakukan hal tersebut. Kemudian saat sudah besar ini (sekarang usia hampir 2 tahun), saat adek saya bacakan dongeng entah itu berupa hanya suara saya saja (tanpa buku atau alat peraga), atau buku dongeng dominan tulisan (minim gambar), adek sangat menikmati untuk mendengarkan dan kemudia melafalkan apapun yang saya ucapkan, itulah mengapa adek sudah bisa mengucapkan kata di usia tepat 1 tahun, setelah sebelumnya sudah bisa "mengoceh" dengan bahasanya.


#tantangan10hari
#level4
#gayabelajaranak
#kuliahbunsayiip

Kamis, 07 September 2017

Mengingat ingat aktivitas kakak sebelumnya

Sambil menulis ini, saya sambil mengingat aktivitas apa saja yang telah kami lalui, lakukan, untuk menelaah termasuk dimanakah gaya belajar kakak, saya ingat sekali dulu saat saya ajak kakak main dengan saya mengeluarkan suara suara dan saya berceloteh di momen mandi atau bermain, kakak tidak terlalu antusias "meladeni" saya, dia hanya menggerakkan badan, kadang diam, mungkin heran atas apa yang saya lakukan, meski awalnya dia selalu merespon terhadap bunyi yg saya buat, dalam bentuk menoleh ke arah suara tapi setelahnya cuek, tetapi saat disuguhkan video lagu dari youtube, dimana terdapat gambar yg bergerak gerak, dengan warna yang atraktif, selain suara tentunya, dia sangat aktif bergerak, dari bibirnya keluar celoteh ala bayi, menggemaskan sekali 😸, dan sekarangpun kalau saya amati, kakak tidak tertarik saat saya ceritakan dongeng dengan imajinasi (maksudnya saya hanya bercerita tanpa peraga, agar kakak berimajinasi sendiri) ataupun saya bacakan dongeng dari buku yang tidak bergambar/gambar minimalis, tetapi dia sangat fokus dan tertarik saat membuka komik atau buku cerita yang full dengan gambar, minim tulisan, dari sini saya simpulkan bahwa kakak termasuk anak dg gaya belajar visual, baru kemudian audio/kinestik, karena terkadang kakak lebih menyukai untuk melakukan sesuatu langsung untuk memahami prosesnya ketimbang hanya saya beri info bagaimana melakukannya.


#tantangan10hari
#level4
#gayabelajaranak
#kuliahbunsayiip